Kesehatan

Beragam Makanan Yang Harus Dihindari Saat Haid

Makanan Yang Harus Dihindari Saat Haid
Written by Adelio

Makanan yang harus dihindari saat haid. Sudah menjadi hal yang wajar jika seorang wanita akan selalu mendapat tamu istimewa pada tiap bulannya. Tamu istimewa inilah yang sering kita sebut dengan haid atau menstruasi. Pada saat mentruasi, perubahan hormon yang ada di dalam tubuh, membuat tubuh anda banyak mengalami gangguan terutama timbulnya rasa nyeri dan juga kram terlebih pada area perut dan juga pinggul.

Rasa nyeri dan juga kram, umumnya dirasakan berbeda- beda oleh tiap wanita. Ada beberapa dari mereka yang merasakan nyeri yang begitu menganggu hingga bergerakpun dirasa sangat susah, namun ada pula dari mereka yang tetap aktif di kala datang bulan atau haid ini. 

Rasa nyeri atau sakit yang berlebihan, bisa jadi merupakan akibat dari pola makan anda yang kurang teratur dan tidak sehat. Makanan- makanan yang tidak sehat dan juga tidak teratur ini, akan membuat masa datang bulan anda menjadi begitu menyiksa akibat tidak tepatnya asupan nutrisi di dalam tubuh.

Ini Dia Makanan Yang Harus Dihindari Saat Haid


Jika anda ingin terhindar dari nyeri haid akibat salah makan, maka anda harus tahu mengenai makanan- makanan apa saja yang harus dihindari pada saat haid. Makanan yang harus dihindari saat haid, terdapat banyak sekali macamnya seperti halnya di bawah ini:

1. Permen

Makanan Yang Harus Dihindari Saat Haid
(Sumber : makanabis.com)

Makanan yang dilarang saat haid, adalah makanan- makanan yang banyak mengandung pemanis seperti halnya permen.  Makanan yang harus dihindari saat haid yang satu ini, banyak mengandung gula yang ketika anda konumsi di kala haid, terlebih dengan takaran yang cukup banyak, maka hal ini akan mampu membuat mood anda menjadi tidak stabil dan menjadi lebih mudah tersinggung apalagi marah- marah.

Baca Juga : Cara Efektif Mengecilkan Perut Buncit Akibat Kegemukan

2. Makanan-Makanan yang Digoreng

Makanan yang harus dihindari saat haid yang selanjutnya, adalah makanan digoreng. Makanan yang digoreng terdapat banyak sekali jenisnya yang tentunya bukanlah menjadi hal yang mudah bagi anda untuk menghindarinya.

Beragam produk makanan yang digoreng, banyak mengandung estrogen yang akan membuat perut menjadi lebih kram dan juga nyeri.

3. Cokelat

Seperti yang kita tau, jika hampir semua orang, sudah pasti menyukai jenis makanan yang satu ini, yaitu coklat. Coklat kini dijual dengan bentuk dan juga harga yang bervariasi satu dengan lainnya yang tentunya memberi daya tarik tersendiri bagi anda yang menggemarinya.

Namun walau begitu, perlu dicatat, terutama bagi anda yang fanatik coklat, bahwa coklat merupakan salah satu jenis Makanan yang harus dihindari saat haid,  karena kandungan di dalam coklat ini sendiri, terutama jika dikonsumsi dengan jumlah yang cukup banyak, maka akan membuat darah menjadi terpompa lebih keras dan menjadi salah satu penyebab  timbulnya dehidrasi. 

4. Makanan kalengan dan olahan lainnya

Satu lagi jenis Makanan yang harus dihindari saat haid yang tidak sehat, yaitu makanan kalengan, atau berbagai jenis makanan olahan lainnya. Makanan- makanan tersebut, bukan hanya tidak sehat ketika dikonsumsi, namun juga mampu menambah rasa nyeri dan juga kram bagi anda yang tengah haid.

Baca Juga : Beragam Jenis Sayuran Untuk Kesehatan Tulang Anda

Menghindari jenis makanan ini dan lebih memilih makanan yang sehat dikonsumsi ketika haid seperti makanan yang banyak mengandung magnesium dan juga kalsium akan membantu anda untuk menghindari rasa sakit yang berlebihan akibat haid. Menghindari makanan yang dilarang ketika haid yang satu ini sudah pasti gampang- gampang suah karena sama seperti makanan yang digoreng, maka makanan- makanan ini banyak sekali kita temukan dimana- mana dengan kemasan dan rasa yang cukup menarik perhatian, sehingga tidak heran jika banyak orang yang lebih memilih mengabaikan rasa sakitnya untuk kemudian mengonsumsi makanan tidak sehat ini.

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram TrikMerawat.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Adelio

Founder Fuminsyou.net dan Dandel.com

Leave a Comment